Jurnal Zona 7 Hari 11 Pendidikan Seksualitas #BundaSayang


Hari ini ada parade live dari kelompok wag 6 dengan topik Pelecehan, Kekerasan dan Kejahatab Seksual serta Perlindungan Diri dari Hal tersebut. Dari awal menyaksikan video pembuka, suasanya sudah tegang, top deh videonya. Bener-bener menegaskan bahwa isi materinya adalah sesuatu yang serius. Pun begitu untuk video penutup. Rasanya penyampaiannya begitu dalam untuk materi yang cukup serius.

Selama ini tahu banyak kasus pelecehan seksual dari media sosial. Dari yang terjadi pada orang dewasa sampai yang marak sekarang sudah terjadi pada anak kecil. Duh sedih. Tapi selama ini ternyata belum cukup paham apa saja sih yang disebut sebagai pelecehan seksual. Dari pemaparan grup wag 6 jadi tahu bentuk-bentuk pelecehan seksual. Cat calling juga termasuk lho. Dan ternyata ada dampak fisik dan sosial yang bisa terjadi kepada korban pelecehan seksual. Semoga setelah ini makin banyak yang sadar dan tahu apa yang harus dilakukan ketika orang terdekatnya mendapatkan pelecehan seksual ataupun dari sudut pandang orang terdekat pelaku sekali pun.

Hal yang bisa aku praktekkan minimal aku tahu batasan mana saja yang termasuk dalam pelecehan seksual dan memahami apa yang harus kulakukan terhadap diriku dan juga pelaku. Bersikap tegas dan berkata tidak, bisa jadi salah satu yang bisa mencegah terjadinya pelecehan seksual.

Ngomong-ngomong cat calling, dulu pernah ngobrol sama teman Melayu yang berkewarganegaraan Singapura. Waktu itu kejadiannya karena melihat cowok bule lagi bisik-bisik pas ada cewek cantik lewat. Aku bertanya, "Kalo di Singapura, ada ga yang cat calling gitu? Ya, semacam godain cewek lah". Temanku bilang ga ada, yang ada justru di Malaysia. Lalu aku tanya, "Kalo bule ada cat calling ga sih?" Salah sih nanyanya bukan ke bule juga haha. Tapi temanku jawab, kalo bule mah ga pake cat calling, tapi langsung bilang to the point, "Hi, you're pretty. Boleh ngobrol ga?" Ya kira-kira seperti itu lah, tapi pake tatapan mata ya, ga kaya di tempat kita yang "Halo cantik, boleh kenalan gaaa?" tapi ngomongnya dari atas atap :)))

Day 11 done.

Cheers. 

Comments

Popular Posts